Carlos Santana si Gitaris Blues Latin
Data Carlos SantanaNama asli : Devadip Carlos Santana
Tempat/Tanggal lahir : Mexico/20 Juli 1947
Gaya permainan : Latin Rock
Grup Band : Santana
Pengaruh Musikal : Musik Latin, Blues, Jimi Hendrix, Jazz, Bob Dylan
Gitaris Favorit : Jimi Hendrix, Stevie Ray Vaughan
Gitar yang digunakan : Paul Red Smith Santana signature, Alvarez-Yairi CY127CE Nilon String Acoustic
Efek : Ibanez Tube Screamer, Mu-Tron Wah Pedal
Ampil : Mesa/Boogie Mark 1 amp Head, Fender Cyber Twin amp, Motion Sound AR-112 Rotary Guitar amps (2), Mesa/Boogie 1x12 Cabinet, Marshall 4x12 Speaker Cabinets with Celestion G12M Greenback Speaker.
Masa Kecil
Carlos tumbuh di Mexico. Ia memang berasal dari keluarga musisi. Ayah nya seorang pemain violin & tentu saja ia pernah belajar memainkan violin, tepat nya saat usia nya 5 tahun. Namun pada usia 8 ia mulai berlajar memainkan gitar karena di negara latin seperti Meksiko, gitar termasuk alat musik yang paing banyak dikuasai. Saat keluarganya pindah ke Tijuana, Santana mulai bermain di beberapa bar & klub disana.
Setelah keluarganya pindah ke San Francisco, pada tahun 1966 ia membentuk band yang diberi nama Santana Blues Band. Namun karena merasa kurang cocok dengan nama band tersebut dengan kebutuhan label rekaman & karena peran Santan sangat mendominasi dalam band tersebut, maka nama Blues Band dihilangkan & akhirnya memakai nama Santana, sampai saat ini. Di Bandnya ini Santana memainkan musik beriarama latin dengan beranggotakan pemain instrumen piano, bass, tamborin, perkusi, terompet dll. Meski mengambil tema musik latin, namun Santana juga memadukan unsur musik Jazz, Blues & Rock kedalam komposisi musik nya. Oiya, satu hal lagi, sound gitar Santana sangat unik & berkarakter.
Prestasi Carlos Santana
Debut penampilan Carlos dengan band nya diajang musik yang terkenal dimulai pada tahun 1968. Setelah itu nama Santana mulai terkenal & banyak dicari di San Francisco. Debut rekamannya adalah sebuah album komplikasi LIVE bersama Al-Kooper. Setelah itu Santana mendapat kontrak label dengan Colombia. Pada tahun 1969, Santana tampil dalam salah 1 konser musik terbesar yaitu WoodStock. Penampilan itu direkam dalam sebuah album & video & secara mengejutkan rekaman itu pun sukses besar.
Akhirnya album Abraxas(1970), Santana 3 (1971) menyusul kesuksesan album sebelumnya. Nama depan Devadip sebenarnya bukan nama lahir Carlos. Nama itu diberikan oleh guru spiritual Carlos yaitu guru Sri Chinmoy. Rupanya efek belajar spiritual sangat berpengaruh terhadap skill bermusik Carlos. Ia sering kali tema & lirik yang agak menyentuh dunia gaib. Satu tahun kemudian Carlos menconba bersolo karir tanpa anggota band Santana. Ia pernah rekaman bersama dengan Buddy Miles & dengan John McLaughlin yang akhirnya merilis album Love Devotion Surrender. Album itu dirilis tahun 1973, sementara setahun sebelum nya album Santana yang berjudul Caravenserai dirilis ke pasaran.
Mulai tahun 1974 & seterusnya Santana meraih beberapa penghargaan yang bergengsi, termasuk meraih beberapa emas untuk penjualan album nya yang sangat sukses. Borboletta (1974), Amigos (1975), Festival (1976), Moonflower (1977) & Inner Secrets (1978) merupakan album yang membuat nama Santana menjadi dikenal publik, tak hanya diluar Amerika saja namun sudah mulai merambah ke negara di Eropa seperti Inggris & Spanyol.
Carlos juga pernah merilis album Tribute untuk musisi favorit nya seperti Stevie Ray Vaughan, Jimi Hendrix, Marvin Gaye dll. Ia juga sempat meliris album kolaborasi dengan ke 2 saudaranya. Mereka menamai band mereka Santana Brother. Album kolaborasi ini sempat didominasikan oleh penghargaan Grammy Award untuk kategori 'Best Rock Instrumental Perfomance' pada tahun 1994.
Selama 5 tahun Santana seperti menghilang dari dunia musik. Namun ternyata ia sedang berkonsentrasi untuk menyiapkan sebuah album yang sangat spektakuler. Pada tahun 1999 Santana merilis album yang merupakan proyek campuran dengan menampilkan karya artis lain & banyak menampilkan artis lain seperti Eric Clapton, Rob Thomas dll. Album yang diberi judul Supernatural ini sangat sukses besar di pasaran. Bahkan bisa dibilang kalau album ini adalah album tersukses sepanjang karir Carlos & Santana Band. Dengan mengandalkan hits 'Smooth' & 'Maria-Maria', album tersebut berhasil menyabet 8 penghargaan Grammy Award. Secara finansial, album ini berhasil terjual lebih dari 10juta kopo di seluruh planet ini.
Melihat pasar yang bagus dari proyek kolaborasi semacam ini, kemudian tahun 2002 Santana kembali berkolaborasi dalam sebuah album yang berjudul Shaman. Album ini menjagokan lagu kolaborasi dengan penyanyi yang saat itu sedang naik daun yaitu Michelle Branch.
0 komentar:
Posting Komentar