Rabu, 26 September 2012

Mengapa Jendela Pesawat Tidak Bisa Dibuka?

Suhu dan tekanan ekstrem di ketinggian standar pesawat komersial, tidak akan sanggup dihadapi tubuh manusia.

Calon presiden Amerika Serikat dari Partai Republik Mitt Romney membuat pernyataan kontroversial mengenai jendela yang tidak terbuka di pesawat. Keluhan ini disampaikannya selepas mendarat darurat pada 21 September 2012 lalu.

Dikatakannya, saat terjadi kebakaran di dalam pesawat, tidak ada tempat untuk menyelamatkan diri. "Anda tidak bisa mendapatkan oksigen dari luar untuk masuk ke pesawat karena jendelanya tidak mau terbuka," ujar Romney. Menurut Romney hal ini berbahaya dan menyebabkan masalah serius.

Lima Calon Kandidat Pengganti Massimiliano Allegri

Seandainya Allegri dipecat, mungkin saja satu dari lima figur berikut ini bakal diangkat untuk mengambil alih tongkat kepelatihan Milan.

Adriano Galliani memang telah menegaskan bahwa posisi allenatore AC Milan Massimiliano Allegri masih aman kendati AC Milan sudah tiga kali takluk dalam empat giornata awal Serie A musim ini.

Setelah kalah di San Siro dari Sampdoria pada pekan pertama serta Atalanta di minggu ketiga, pada laga terakhir, Minggu (23 Sept. 2012) lalu, Il Diavolo Rosso ditumbangkan tuan rumah Udinese 2-1.

"Posisi Allegri tak perlu diperdebatkan. Kami akan melaju dengan pelatih ini, karena dia memiliki keyakinan total dari saya dan presiden [Silvio Berlusconi]." begitu ujar Galliani, wapres dan CEO Milan, usai partai di Friuli.

Meski demikian, rasanya tak ada garansi 100 persen "keyakinan total" tersebut tak akan luntur bila Allegri tak jua membawa tim bangkit dan meraih hasil positif secara konsisten.

Seandainya arsitek tim berusia 45 tahun itu pada akhirnya di-PHK, mungkin saja 1 dari 5 figur berikut ini bakal diangkat untuk mengambil alih tongkat kepelatihan Rossoneri. Siapa saja mereka? Ini dia :

Minggu, 23 September 2012

Tanah Sunda

Saat fajar
Kuterbangun dari mimpiku
Keterbangun mendengar nada-nada indah
Sungguh simfoni yang indah

Kutelusuri
Kutelusuri musik yang indah itu
Oh sungguh aku terpana
Mendengar suara yang menenangkan jiwa

Akhirnya kutemukan
Kutemukan asal suara surga itu
Sungguh nada-nada yang indah
Yang menghilangkan dahaga jiwa

Di balik simfoni yang indah itu
Ada seorang wanita nan cantik berbalut selendang
Dengan rambut yang digulung sanggul
Menarikan tarian Jaipong khas Jawa Barat

Jumat, 21 September 2012

UEFA Champions League

Theme Song UEFA Champions League

Liga Champion mulai lagi woi!! Mulai lagi!! Setelah kita liat Chelsea akhirnya berhasil mengangkat Piala Champion untuk pertama kalinya. Sekarang akhirnya kita harus liat lagi dari awal, ya, itulah siklusnya, juara-musim baru-nonton dari awal. Rada gak nyambung? Emang, soalnya gue udah lama gak nulis artikel huehehe. Oke, di UCL ini tim unggulan gak Cuma itu-itu lagi. Sekarang tim unggulan bukan Cuma Barcelona, Madrid, Manchester United, Bayern Munchen, Chelsea, AC Milan dll. Musim ini di UCL ada beberapa klub yang jadi unggulan baru. Ya kaya PSG (ingat, PSG berbeda dengan SPG), Juventus, Malaga CF (ingat sekali lagi, Malaga beda dengan Balaga atau songong dalam Bahasa Sunda), Manchester City, Dortmund, Arsenal dan bahkan klub yang asing di telinga kita, Montpeiller Herault.
Tapi, ada juga klub yang sebenarnya bukan unggulan (menurut gue) tapi mereka itu unggulan (menurut gue juga). Lha, jadinya gimana dong? Ya mereka itu unggulan tapi bukan unggulan. Klub yang gue maksud adalah semisal FC Porto, Benfica, Zenit St. Petersburg dll. Kenapa gue bilang klub tadi itu unggulan tapi bukan unggulan? Karena mereka udah sering jadi unggulan, tapi mereka juga bukan unggulan banget lah. Ngerti gak? Gue aja gak ngerti -___-

Sabtu, 01 September 2012

Siapakah Presiden AS yang Paling "Hijau"??

Hijau bukan dalam artian muda. Melainkan paling peduli terhadap keberlangsungan lingkungan negaranya.
Presiden Amerika Serikat ke-26 Theodore “Teddy” Roosevelt

Tujuh bulan jelang pemilihan presiden Amerika Serikat, sebuah majalah yang berbasis di Toronto, Kanada, Corporate Knights, menggelar jajak pendapat. Isi pertanyaannya adalah: siapa presiden AS paling "hijau?"

Hijau bukan dalam artian muda. Melainkan paling peduli terhadap keberlangsungan lingkungan negaranya. Hasilnya dari 44 presiden dalam 223 tahun, Presiden Amerika Serikat ke-26 Theodore “Teddy” Roosevelt dinobatkan sebagai paling "hijau" dalam sejarah Negeri Paman Sam.

Presiden yang menjabat sejak tahun 1901 hingga 1909 ini dianggap berjasa dalam menetapkan kebijakan konservasi untuk sumber daya alam AS. Disusul kemudian oleh Richard Nixon, presiden AS ke-37. Ia mendirikan Agensi Perlindungan Lingkungan (EPA). Juga menandatangani kebijakan undang-undang lingkungan yang menjadi hukum tetap.