Minggu, 04 September 2011

Parade Tablet PC (Part 1)

Gadged ini muncul dengan ukuran layar yang bervariasi. Mana yang pas buat kamu? Sepanjang 2010-2011, popularitas Tablet PC atau Komputer Tablet makin melesat, broo. Gadget ini bahkan bisa dibilang berhasil mengkudeta notebook yang muncul dengan predikat 'laptop murah'. Maklum saja, selain canggih & mudah dibawa, Tablet PC keren ini juga harganya boleh dibilang terjangkau.

1. Apple iPad
Jama sekarang, siapa sih yang gak tau Apple iPad? Gadget ini pertama kali dirilis bulan April 2010, tapi jauh sebelumnya sudah banyak yang menunggu kehadiran komputer tablet canggih & keren buatan Apple Inc. ini. Soalnya nih, tablet ini memiliki tampilan layar yang sangat menarik, sehingga banyak orang yang penasaran ingin mencobanya. iPad sukses menjadi pelopor tablet PC modern. Begitu pertama kali dirilis, tablet PC yang bisa bertahan 10 jam pemakaian ini banyak diborong oleh penggemarnya. Apalagi sejak ditinggal oleh sang pencipta Apple, Steve Jobs pada tanggal 14 Oktober 2011 lalu.

• Fitur : Menulis dokumen, membaca majalah & buku, menonton film, bikin presentasi, nonton video, melihat & mengedit foto, menyimpan & mendengarkan musik, main games, dll. Kegunaanya cukup banyak, karena didukung dengan ratusan ribu aplikasi yang tersedia, baik yang gratis maupun berbayar.
• Bodi : Beratnya 680 & 730 gram, dengan lebar layar 9,7 inci. Dilengkapi dengan slot untuk kartu SIM (model 3G).
• Koneksi : Jaringan internet melalui Wi-Fi & 3G, sedangkan bluetooth hanya untuk menghubungkan ke headphone.
• Memori : Tersedia dalam 3 pilihan daya simpan, yaitu 16 GB, 32 GB & 64 GB
• Harga : Antara 5-8 juta

2. Samsung Galaxy Tab
Samsung gak mau kalah sama Apple. Ia pun merilis tablet PC jagoannya yaitu Samsung Galaxy Tab pada Oktober 2010 lalu. Kalau dilihat sekilas, emang mirip iPad. Namun, harus diakui bahwa fiturnya lebih lengkap. Bentuknya yang lebih kecil bikin gadget bersistem operasi Android ini bisa masuk saku loh.
• Fitur : Menulis dokumen, baca buku & majalah, bikin presentasi, nonton video, nonton film dll. Pokoknya hampir sama deh dengan iPad. Kelebihannya, gadget ini bisa digunakan untuk motret & mereka video karena dilengkapi kamera. Bahkan bisa juga webcam & video call. Ya, karena Galaxy Tab ini juga dilengkapi dengan fitur telepon.
• Bodi : Gadget ini cukup ringan, hanya 380 gram & lebar layar 7 inci.
• Koneksi : Akses internet bisa menggunakan Wi-Fi & jaringan data 3G, bluetooth bisa dipakai untuk transfer file.
• Memori : 16 GB + slot buat nambah memori pake microSD
• Harga : 7 Jutaan

3. Zyrex Onepad
Produksi asli Indonesia juga gak mau ketinggalan bikin tablet PC yaitu Zyrex yang muncul dengan gebrakannya. Gak tanggung-tanggung loh, mereka menciptakan gadget ini dengan 2 jenis sekaligus. Yaitu dengan sistem operasi Android & Windows 7. Mantep kan?? Harganya juga murah. Sayangnya, respon layar injak sentuhnya kurang berasa. Tapi lumayan lah!!
• Fitur : Urusan menulis dokumen, gak usah diragukan lagi. Apalagi versi Windows 7, makin seru karena kompatibel dengan PC yang biasa kita gunakan sehari-hari. Gadget ini juga bisa menyimpan dan menonton video, foto & musik. Main games juga bisa berkat dukungan Android Market. Sayangnya, video chat hanya bisa dilakukan di OnePad versi Windows 7, karena dilengkapi dengan webcam 1,3 MegaPiksel.
• Bodi : Keduanya sama-sama memiliki layar 10 inci dengan berat 620 & 900 gram. Cukup ringan untuk dibawa kok!
• Koneksi : Akses internet keduanya hanya mengandalkan Wi-Fi, tapi berkat colokan USB 2.0 ukuran standar, kita juga bisa internet pake USB modem.
• Memori : Daya simpan 16 & 32 GB
• Harga : Untuk Versi Android berharga 3,9 juta. Sedangkan versi Windows 7 harganya 4,9 juta.

4. HP Zeen C510
Hawlett Packard alias HP sebelumnya sudah dikenal sebagai produsen printer & laptop yang cukup bagus. Bahkan ketika mereka menjual netbook pun lumayan sukses loh! Nah, fenomena tablet PC modern tentu gak mau dilewatkan oleh HP, mereka pun siap merilis gadget keren ini dengan OS Android. Meskipun berfungsi sebagai Tablet PC pada umumnya, tapi dengan colokan khusus ke printer, bisa diartikan kalo gadget ini juga didesain untuk nempel dengan printer buatan mereka sendiri.
• Fitur : Selain untuk browsing internet, tablet PC ini juga bisa digunakan untuk menulis dokumen. Soalnya nih, hasil dokumen seperti Pekerjaan Rumah (PR) misalnya dapat akses langsung untuk dipront ke printer. Jadi tinggal kasih ke guru deh. Oiya, Zeen juga berfungsi buat baca buku dengan didukung oleh toko buku online yang keren.
• Bodi : Cukup ringan & simpel, ukuran layarnya 7 inci
• Koneksi : Akses internet menggunakan Wi-Fi
• Memori : Daya simpan 4 GB
• Harga : Sekitar 4 Jutaan

5. Dell Streak
Tablet PC ini memang menyenangkan, sehingga itu menjadi alasan Dell untuk bikin inovasi dengan merilis gadget saingan iPad, namanya Dell Streak. Uniknya, Streak yang membenamkan sistem operasi Android ini dibuat dengan bentuk yang lebih kecil dari iPad, bahkan Samsung Galaxy Tab. Boleh dibilang Streak ini lebih mirip dengan PSP. Kabarnya, penyuka game & telepon pintarlah yang jadi sasaran Dell.
• Fitur : Sesuai wujudnya, Streak memanjakan kita yang hobi nge-game buat memainkan game di Tablet PC tersebut. Didukung toko aplikasi Android Market, kita bisa memainkan game sesuka hati, lengkap dengan suara & fitur animasi yang keren. Selain itu Streak juga punya fitur buat nelepon, menulis dokumen, akses Facebook & Twitter bahkan bisa merekam video serta foto. Mantabhs!!
• Bodi : Cukup ringan, hanya 220 gram dengan ukuran layar cuman 5 inci.
• Koneksi : Untuk internet, tersedia akses Wi-Fi & jaringan data hingga 3,5G. Sedangkan untuk transfer file bisa menggunakan bluetooth.
• Memori : Daya simpan 16 GB, tapi bisa juga ditambah dengan microSD card.
• Harga : Sekitar 6 jutaan

Related Articles

0 komentar:

Posting Komentar